Minggu, 12 Januari 2014

Tempat Sampah “Pintar” Kirimkan Iklan Ke Smartphone Melalui Wi-Fi

Seperti yang dilansir dari Mashable (11/08/2013), Renew mengembangkan tempat sampah pintar yang dapat mendeteksi smartphone yang melewatinya melalui sinyal wi-fi dan dapat mengirimkan iklan ke individu tertentu. 100 dari tempat sampah telah dilengkapi layar digital dimana pengiklan dapat membeli ruang untuk beriklan, dipasang di London saat menuju Olimpiade musim panas tahun 2012.

Baru-baru ini selusin dari tempat sampah tersebut di-upgrade oleh Renew dengan perangkat yang dapat mendeteksi nomor identifikasi unik dari setiap smartphone yang lewat dengan wi-fi yang diaktifkan. Sementara tempat sampah tidak mengetahui identitas yang spesifik dari pemilik smartphone. Mereka dapat menentukan produsen dan model (iPhone atau smartphone Samsung).

Mereka juga dapat merekam rute pemilik smartphone, menunjukkan seberapa cepat dan kemana arah pemilik ponsel berjalan. Fitur lainnya, tempat sampah tersebut dapat mengenali ketika pemilik smartphone yang sama melewatinya keesokan harinya atau selanjutnya pada bulan tersebut.

Renew mengatakan tempat sampah tersebut digunakan untuk mengukur pangsa pasar smartphone antar penyedia telpon genggam di London, tapi juga merupakan peluang untuk target iklan yang lebih jelas. Contohnya pengiklan memiliki target hanya untuk pemilik iPhone atau memilih tidak menunjukkan iklan yang sama pada individu yang sama.

Memang banyak orang khawatir bahwa mereka sedang dilacak dengan cara ini. Tapi agar mereka tenang, London dapat memilih keluar dari pelacakan melalui situs Orb yang menangani analisis untuk Renew.Yuk, kita simak saja video-nya. Ditunggu komentarnya ya!


0 komentar:

Posting Komentar